Mesin Makanan – Mesin Pengolah Makanan UKM
Mesin Makanan adalah mesin yang di desain dan di ciptakan untuk membantu anda dalam kegiatan mengolah bahan makanan. Baik bahan makanan jadi ataupun mentah. Kami menjual mesin makanan seperti mesin roti,mesin mie,mesin daging,mesin bakso,dll.
Mesin makanan juga dapat Anda manfaatkan sebagai lahan bisnis Usaha Kecil dan Menengah (UKM). Mesin ini dapat memudahkan Anda untuk mempercepat proses produksi makanan. Selain itu, mesin makanan juga dapat menghemat tenaga para karyawan.
Menggunakan mesin juga dapat memberikan keuntungan banyak. Proses produksi dapat meningkat per harinya dibanding menggunakan cara manual. Dengan menggunakan mesin, produk terjamin dari munculnya bahaya bakteri. Proses kerja pun lebih steril. Ada banyak jenis mesin makanan yang ditawarkan di pasaran. Jika Anda ingin membeli mesin, tentunya disesuaikan dengan kebutuhan Anda.
Wiratech, Distributor dan Importir yang bergerak di bidang Manufaktur mesin industri, ingin menawarkan beberapa jenis mesin makanan yang sesuai kebutuhan Anda. Adapun beberapa jenis mesin makanan yang kami tawarkan sebagai berikut:
Mesin Bakso
Mesin bakso merupakan mesin makanan yang paling digandrungi saat ini. Mesin bakso terdiri atas beberapa jenis mesin yang telah dirangkum menjadi satu kesatuan jenis paket. Dalam mesin bakso Anda akan mendapatkan rangkaian mesin-mesin lain yang dibutuhkan seperti Mesin Giling Daging, Mixer Daging, dan Mesin Cetak Bakso.
Sebelum membentuk adonan bakso, daging digiling terlebih dahulu. Proses gilingan daging berguna untuk memudahkan saat daging di aduk rata menggunakan Mixer Daging. Setelah daging hancur menjadi adonan, berikutnya dicetak menggunakan Mesin Cetak Bakso. Hasil cetakan bakso lebih berkualitas karena ukuran dan bentuk sejenis jika menggunakan mesin.
Mesin Roti
Sama halnya seperti Mesin Bakso, mesin roti juga memiliki berbagai jenis mesin yang digabungkan menjadi satu paket. Jika Anda ingin membuka usaha roti, Anda akan menjumpai berbagai jenis mesin roti seperti, Mixer, Proofer Roti, Oven Roti dan, Mesin Pemotong Roti.
Mixer berfungsi untuk mencampurkan berbagai adonan roti sampai teraduk rata dan sempurna. Mixer roti juga memiliki beragai jenis pengaduk yang berbeda untuk setiap adonannya. Berikutnya Proofer Roti, mesin ini berguna untuk membuat adonan roti mengembang sempurna. Dalam mengembangkan roti sebenarnya bisa menggunakan ragi, namun aroma ragi dapat menembel kepada adonan roti. Sehingga aroma roti tidak tercium enak.
Lalu Oven Roti, setelah proses pengembangan adonan roti siap untuk dipanggang. Oven bertujuan untuk memanggang roti dengan suhu panas yang baik. Jika Anda merupakan produsen roti tawar, tentu juga harus memanfaatkan tenaga mesin pemotong roti agar bentuk lebih presisi.
Mesin Mie
Mesin mie atau yang lebih dikenal dengan mesin cetak mie, merupakan mesin makanan yang cukup terjangkau. Mesin ini dapat menyesuaikan bentuk mie sesuai dengan keinginan Anda. Dengan Mesin ini anda bisa mencetak mie ayam, kwetiau, ataupun membuat stik keju yang renyah.
Menggunakan mesin ini sangat meringankan kinerja Anda. Untuk memulai proses cetak mie, terlebih dahulu Anda harus mengolah adonan yang berbentuk lembaran tipis. Untuk membentuk adonan Anda dapat menguleni hingga kalis dengan tangan.
Namun, akan lebih sempurna jika Anda menggunakan mixer yang dapat langsung mencampurkan adonan dan membentuk adonan langsung dengan lembaran pipih. Jika sudah membentuk lembaran, adonan dapat dimasukkan ke mesin cetak mie dan dapat memulai proses membentuk mie.
Mesin Popcorn
Mesin Popcorn sangat populer di beberapa tempat rekreasi Jakarta, salah satu yang sering kita jumpai di bioskop. Jika Anda tertarik ingin mencoba berkreasi sendiri kami menyediakan Mesin Popcorn.
Mesin ini cukup terjangkau dan berkualitas. Dengan mesin ini Anda bisa membuat popcorn secara otomatis. Kami menjamin hasilnya pun akan lebih renyah dan enak. Menggunakan mesin juga dapat menghindari dari bahaya letupan popcorn saat dimasak.
Biasanya cara lain membuat popcorn dengan memanfaatkan panci yang ditutup. Namun, cara tersebut berbahaya karena kita tidak bisa melihat kematangan popcorn. Anda harus mematikan kompor terlebih dahulu baru membuka tutup panci.
Sedangkan jika menggunakan Mesin Popcorn kemungkinan buruk tersebut dapat diminimalisir. Karena mesin ini dilengkapi dengan tutup transparan, sehingga Anda dapat melihat langsung tingkat kematangan popcorn.
Mesin Sosis
Daging juga dapat diolah menjadi sosis. Selain memiliki rasa yang unik, sosis juga mempunyai bentuk yang menarik. Untuk membentuk sosis Anda dapat menggunakan Mesin sosis. Mesin ini berguna untuk mencetak sosis menjadi bentuk yang diinginkan.
Anda hanya membutuhkan plastik cetak sosis dan adonan yang telah diolah. Selanjutnya tinggal mencetak otomatis di atas tray yang telah disiapkan. Mesin ini memudahkan Anda untuk membentuk badan sosis secara rata dan presisi.
Jika Anda produsen sosis, jangan lupa juga untuk menyiapkan kemasan sosis dengan cara memvakum. Tujuannya, agar sosis lebih tahan lama untuk pengonsumsian.
Mesin Deep Fryer
Mesin penggorengan dengan kemampuan yang sangat baik. Layaknya dapur profesional, anda bisa membuat bahan makanan gorengan dengan hasil yang sangat memuaskan. Mesin ini mampu menggoreng dengan tingkatt kepanasan yang dapat diatur sesuai dengan keinginan Anda.
Menggunakan mesin ini dapat menjadikan produk matang merata. Deep Fryer juga memudahkan Anda untuk menggoreng secara praktis. Karena Anda tidak perlu lagi membolak-balikkan makanan agar tidak gosong sebelah. Penutup Deep Fryer juga membuat pengguna terhindar dari letupan minyak saat proses menggoreng.
Mesin Gas Roaster
Mesin ini sangat berguna untuk Anda yang suka menyajikan makanan dengan cara membakar. Mesin ini juga sering digunakan untuk membakar sosis dan otak-otak. Dengan Mesin Gas Roaster lebih memudahkan Anda untuk mengatur tingkat tinggi atau rendahnya api yang digunakan.
Gas Roaster biasa digunakan untuk mengolah bahan makanan dengan teknik pembakaran langsung di atas tungku. Dengan mesin ini pembakaran pada bahan makanan pun akan terasa lebih merata dan matang
Itu dia berbagai jenis mesin makanan yang perlu Anda ketahui. Jika Anda ingin membuka usaha pahami terlebih dahulu produk apa yang akan Anda jual. Berikutnya pilih mesin berkualitas untuk menunjang rasa lezat pada produk Anda. Jangan lupa sesuaikan budget Anda.
Setelah menggunakan mesin ada baiknya Anda selalu memperhatikan tingkat kebersihan mesin. Tujuannya, agar mesin lebih awet dan dapat digunakan dalam jangka waktu yang lama. Membersihkan juga merupakan salah satu cara untuk menjaga stamina mesin agar tetap maksimal dalam beroperasi.
Kami menjual mesin dengan harga yang memberikan hasil berkualitas. Semua mesin yang kami tawarkan dijual dalam kondisi baru dan bergaransi 1 tahun untuk service serta 3 bulan untuk pergantian spare parts.
Harga yang kami tawarkan lebih murah dari yang Anda temui di toko mesin lain. Apabila Anda berminat dengan mesin makanan yang kami tawarkan, bisa langsung menghubungi tim marketing kami sekarang juga.
Bingung cara pengoperasian mesin? Kami akan memberikan pelayanan terbaik untuk memanfaatkan mesin dengan benar. Segera hubungi kami.
Mesin terkait - Mesin Kemasan - Mesin Es Krim